Film bertema putus asa

“Kumohon, jangan biarkan aku mati”

~Kadang kamu harus terjatuh terlebih dahulu agar kamu tidak punya pilihan lain lagi selain bangkit~

Film bertema putus asa

Film bertema putus asa, entah kenapa aku sangat suka sama film yang bertema putus asa. Ada sedikit perbedaan antara film putus asa dan film sedih. Film putus asa pasti ada yang namanya kesedihan tapi film kesedihan belum tentu ada yang namanya putus asa. ada 2 hal yang dapat membuat seseorang bisa ‘berubah’, berubah yang dimaksud disini adalah baik berubah kepribadian dan perilaku. Pertama, berubah karena ‘kesedihan’ dan berubah karena ‘kebahagiaan’. Kadang kamu harus terjatuh terlebih dahulu agar kamu tidak punya pilihan lain lagi selain bangkit!

Kurasa seseorang perlu dibuat putus asa terlebih dahulu untuk membuatnya sadar, membuatnya mengerti, karena menurutku ketika seseorang putus asa, hanya ada 1 jalan yang harus dia tempuh agar dia bebas dari rasa itu. Yaitu melampiaskannya dan menghadapinya. Yaa, GA ADA JALAN UNTUK LARI!!

Larilah kemanapun kamu lari tapi tetap, bumi masih tetap disini, matahari masih tetap disini, bulan masih tetap disini. Kabur? kemana?

Kabur aja sesukamu, larilah sesukamu, tidurlah sesukamu, pakailah narkoba sesukamu, minumlah minuman keras sesukamu. Apa itu salah? enggak, enggak salah tapi KAMU ITU BODOH!

Bukannya semua itu adalah salah satu bentuk pelampiasan? kamu ga berani menghadapinya akhirnya kamu mencari sebuah cara untuk melampiaskannya pada sesuatu. Kamu pengecut dan kamu itu penakut! Kamu pikir dengan melakukan semua itu kamu bisa bebas? ENGGAK!

Narkoba, miras, rokok, ini adalah cara bunuh diri dengan waktu yang lama. Sesuatu yang bisa membunuhmu perlahan, apa bedanya semua itu dengan menggantungkan hidupmu pada seikat tali yang akan menggantung leher? Well, ada beberapa film yang sangat aku suka dan film tersebut adalah film yang memiliki tema keputusasaan.

1. Tokyo Ghoul
2. God Eater
3. Re:Zero
4. Steins;gate
5. Death Parade
6. Shigatsu

Semua film diatas sudah masuk dalam film terbaik yang perlahan mengubah hidupku, feelnya kerasa banget, rasanya pengen lari, kemana? kemana? kemana aku bisa lari? lari tapi ga bisa.. MATI, apa mati? apa mati? GAAAK, hadapi, yaa harus dihadapi, HADAPI, HADAPI, BERDIRILAH, BERDIRI. BANGKIT!!!

Siapa? siapa yang bisa menolong? ga ada, gada siapapun yang akan menolongmu selain dirimu sendiri. Menunggu dan pasrah atau beridiri dan hadapi?

Leave a comment